Mekanisme kerja obat ini bisa disebut sebagai ilmu Farmakologi
Farmakologi adalah ilmu yang mempelajari obat dan cara kerjanya pada tubuh, bagaimana obat bisa diserap oleh tubuh, dan apa reaksinya terhadap tubuh.
Ada beberapa tahapan atau mekanisme dasar kerja obat pada tubuh, antara lain:
- Absorbsi(Penyerapan obat) Pada tahap ini obat akan diserap dari tempat pemberiannya.Obat masuk ke sirkulasi sistemik. Absorbsi ini dipengaruhi oleh bentuk obat, formulasi obat, ukuran obat, dan keadaan fisiologik tubuh seperti tempat absorbsi, keasaman lambung, dan adanya masa masa ,alamam pada obat.
- Distribusi(Penyebaran obat) Setelah obat terabsirbsi pada sirkulasi sistemik, lalu obat tersebut akan tersebar ke seluruh tubuh atau organ yang akan dituju. Luasnya penyebaran obat tergantuk pada sifat fisikokimia obat, seperti kelarutan obat dalam lipid, ikatan dengan protein,plasma atau jaringan.
- Metabolisme(Reaksi obat) Pada tahap inilah obat bereaksi baik pada zat endogen maupun zat eksogenyang terjadi secara enzimatik.Proses metabolisme ini tejadi pada organ yang dituju seperti hati, paru paru, ginjal dll.
- Eliminasi Ini adalah proses akhir dari mekanisme kerja obat , hasil metabolisme dari sirkulasi sistemik akan keluar melalui urine, air liur, keringat,dll. Contoh mekanisme kerja obat salah satunya adalah Amoxcilin dalam bentuk kapsul Kapsul tersebut ditelan dan masuk ke lambung melalui kerongkongan, kapsul yang telah berada dilambung tersebut perlahan lahan akan melarutkan cangkangnya dan membebaskan zat aktif.Lalu zat aktif tersebut akan terabsorbsi dengan cara berdifusi dengan cairan lambung, lalu zat aktif yang telah terabsorbsi ini selanjutnya akan terdistribusi menuju ke usus halus dimana pada permukaan usus halus terdapat mukosa yang mengandung silia silia yang berfungsi sebagai tempat penyerapan, zat aktif ini akan bereaksi dengan enzim enzim yang ada pada organ tersebut. Setelah obat bereaksi maka obat tersebut akan tereliminasi oleh tubuh.
'
Komentar
Posting Komentar